• gambar
  • gambar

Selamat Datang di Website SMP NEGERI 2 BANJIT. Terima Kasih Atas Kunjungannya

Pencarian

Login Member

Username:
Password :

Kontak Kami


UPT SMP NEGERI 2 BANJIT

NPSN : 10806723

Jl.Wisnu Kertha No.07 Kec.Banjit Kab. Way Kanan Lampung


[email protected]

TLP : 0265656565


          

Banner

Agenda

03 October 2025
M
S
S
R
K
J
S
28
29
30
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
1
2
3
4
5
6
7
8

Statistik


Total Hits : 122198
Pengunjung : 38789
Hari ini : 36
Hits hari ini : 72
Member Online : 1
IP : 216.73.216.150
Proxy : -
Browser : Gecko Mozilla

Sebagai lembaga penyelenggaraan pendidikan yang memiliki harapan besar pada peserta didik untuk dapat tumbuh sesuai dengan profil lulusan sekolah yang juga sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila, maka SMP Negeri 2 Banjit perlu memperhatikan bagaimana mengembangkan gambaran masa depan dari lulusan yang diharapkan. Oleh sebab itu, dalam memutuskan sebuah visi/gambaran tujuan ke depan sekolah ini, membutuhkan peran dari setiap lini sekolah, baik dari guru, karyawan, orang tua, serta peserta didik. Sekolah telah Bersepakat dalam forum yang berisi mengenai kesesuaian visi yang telah ada, harapan guru, karyawan, orang tua terhadap peserta didik, serta harapan peserta didik selama belajar di SMP Negeri 2 Banjit. Melalui angket tersebut, didapatkan hasil bahwa Visi SMP Negeri 2 Banjit masih relevan dengan kondisi yang ada. Sehingga, untuk tahun ajaran 2023/2024 UPT SMP N 2 Banjit memiliki Visi :  

HEBAT”

   ( Hijau, Energik, Berbudaya, Agamis, Tertib )

Indikator-Indikator Visi :

  1. Terwujudnya pendidikan yang mengedepankan pembentukan Profil Pelajar Pancasila, melalui enam dimensi utama yaitu:
    1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia,
    2. Mandiri,
    3. Bernalar kritis,
    4. Kreatif,
    5. Bergotong-royong, dan
    6. Berkebinekaan
  2. Terciptanya budi pekerti yang luhur
  3. Tercapainya prestasi akademik dan non akademik
  4. Terwujudnya Sumber Daya Manusia yang Prestasi dan kreatif
  5. Terwujudnya jiwa cinta alam dan melestarikan lingkungan hidup
  6. Terciptanya lingkungan sekolah yang bersih, hijau, indah, aman dan nyaman
  7. Tercapainya lingkungan sekolah yang disiplin dan patuh

 

  1. Misi SMP Negeri 2 Banjit

Untuk mencapai visi perlu dirumuskan misi yang berupa kegiatan jangka Panjang dengan arah yang jelas. Berikut ini merupakan misi yang dirumuskan berdasarkan visi di atas:

  1. Mewujudkan komunitas profil pelajar Pancasila yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Masa Esa dan rajin beribadah.
  2. Mengembangkan profil pelajar Pancasila yang berakhak mulia, mandiri, bernalar kritis dan kreatif, bergotong-royong, dan berkebinekaan
  3. Mengembangkan profil pelajar Pancasila
  4. Melaksanakan pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif efektif dan menyenangkan
  5. Meningkatkan standar kompetensi lulusan baik akademik maupun non akademik yang unggul
  6. Membentuk peserta didik yang menguasai pengetahuan dan teknologi
  7. Menciptakan sekolah sebagai lingkungan wawasan wiyata mandala yang aman, nyaman, bersih dan sehat
  8. Menciptakan sekolah dengan Sumber daya manusia yang taat, patuh dan disiplin

 

Indikator – Indikator Misi

  1. Melaksanakan kegiatan pembiasaan keagamaan.
  2. Menyelenggarakan kegiatan amal bagi warga sekolah sesuai agama dan keyakinan masing – masing.
  3. Melaksanakan kegiatan pembiasaan senyum, sapa, berjabat tangan antar warga sekolah.
  4. Meningkatnya pembiasaan berbicara dengan bahasa yang santun.
  5. Meningkatnya budaya menghargai pendapat orang lain terutama kepada yang lebih tua.
  6. Melaksanakan kegiatan Literasi dan Numerasi pada pembelajaran
  7. Melaksanakan pembinaan kesiswaan secara intensif melalui kegiatan OSIS dan ekstrakurikuler untuk mendorong peningkatan prestasi peserta didik di bidang akademik dan non akademik.
  8. Mengoptimalkan penggunaan sarana dan prasarana untuk meningkatkan prestasi akademik dan non akademik.
  9. Mengadakan pelatihan/workshop/seminar untuk meningkatkan prestasi pendidik, tenaga kependidikan, dan peserta didik.
  10. Menjadikan sekolah yang asri, bersih, indah, hijau, dan nyaman.
  11. Menjadikan lingkungan sekolah yang sehat
  12. Menjadikan lingkungan sekolah sebagai kawasan taat, patuh dan disiplim

 

  1. Tujuan SMP Negeri 2 Banjit

Berdasarkan visi dan misi sekolah maka tujuan UPT SMP N 2 Banjit menyesuaikan dengan tujuan pendidikan dasar dengan meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan yang lebih tinggi. Sebagai berikut :

  1. Menanamkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan yang Maha Esa melalui kegiatan pembiasaan melaksanakan ibadah sesuai agama dan keyakinan yang dianutnya.
  2. Meningkatan kemampuan membaca, menulis, dan menghapal Al-Qur’an bagi peserta didik yang beragama islam, melaksanakan Sradha dan Bhakti bagi peserta didik yang beragama Hindu serta meningkatkan pengetahuan dan pemahaman agama bagi seluruh peserta didik.
  3. Melaksanakan program pembelajaran yang secara aktif, kreatif, intensif, efektif, efisien, inovatif, menyenangkan dan berkarakter.
  4. Meningkatkan kepribadian santun peserta didik dalam bertutur dan bertindak serta meningkatkan kedisiplinan peserta didik dalam melaksanakan kewajibannya.
  5. Terlaksananya program 5 S ( senyum, sapa, salam, sopan, santun )
  6. Tercapainya tingkat kelulusan 100%
  7. Meningkatkan prosentase lulusan yang diterima disekolah negeri (SMA/SMK/MA) sekurang-kurangnya 95%
  8. Menerapkan literasi dan numerasi dalam pembelajaran.
  9. Tersedianya media pembelajaran yang mendukung implementasi Kurikulum Merdeka.
  10. Terlaksananya pelayanan yang optimal kepada semua pihak yang memerlukan berdasarkan sistem administrasi sekolah.
  11. Meningkatkan keterampilan guru untuk mengembangkan bahan ajar dan sumber pembelajaran serta alat/bahan pembelajaran dalam pembelajaran jarak jauh khususnya dalam ICT
  12. Guru dapat mengembangkan perangkat model-model penilaian/evaluasi pembelajaran dan mengimplementasikannya (penilaian harian, penilaian tengah semester, penilaian akhir semester, penilaian akhir tahun dan lain-lain)
  13. Guru dapat mengembangkan instrument atau perangkat soal-soal untuk berbagai model evaluasi.
  14. Menciptakan sekolah yang asri, bersih, indah, hijau, nyaman dan sehat.
  15. Mewujudkan sekolah Adiwiyata
  16. Terjalinnya kerja sama antarwarga/keluarga besar sekolah dan lingkungan sekitarnya.
  17. Mengutamakan kesehatan dan keselamatan, pendidik, peserta didik, tenaga kependidikan dan orang tua / masyarakat
  18. Mengutamakan rasa kepatuhan, ketaatan dan kedisiplinan dari diri sendiri.